Powered By Blogger

Sunday 10 March 2013

Kangen anak Kangen bojo


Sepanjang umurku yang sudah masuk 27 tahun, tidak sering aku bepergian jauh. Di tengah tahun 2003 untuk pertama kal aku melakukan perjalanan yang lumayan jauh. Aku akan ke jawa melanjutkan sekolah. Dimuli ketika, waktu itu 17 tahun umurku kuhabiskan disatu titik diatas bumi. sejak aku lahir aku tidak pernah melakukan perjalanan jauh- yang paling jauh mungkin ke palopo- sebuah daerah yang masih satu propinsi dengan tempat lahirku. jadi perjalanan ke jawa, adalah yang terjauh pada saat usiaku memasuki 18 tahun. Setelah tahun kedua ku di tanah jawa, umurku 19 tahun, dan untuk pertama kali aku melakukan perjalanan yang terjauh. aku ke jakarta selama dua minggu mengikuti training test masuk guru SD AL-Azhar Syifa Budi. perjalanan terjauh. tetapi kemudian rekor itu pecah. pencapaian ku ternyata leih. di umurku yang memasuki 26 tahun, aku mendapat berkah, aku beruntung mendapatkan beasiswa belajar ke Inggris. perjalana ku yang paling jauh. pada titik ini aku sepertinya ini adalah perjalananku yang paling jauh.
tetapi, hari ini. setelah aku berada di titik terjauh yang pernah kukunjungi di bumi, aku belajar satu hal.
satu hal yang merubah defenisi ku tentang perjalanan jaub selama ini. aku sangat jauh dengan tanah lahirku. tapi terasa lebih jauh dari anak dan istriku. hari ini aku belajar tentang arti perjalanan jauh.

sejauh-jauhnya perjalanan - adalah jauh dari keluarga
Fitri 

No comments:

Post a Comment